Foto: Para Jurnalis KOMPAK
Surabaya, Timurpos.co.id – Komunitas Media Pengadilan dan Kejaksaan (KOMPAK) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama melalui kegiatan berkurban dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah. Pada perayaan yang jatuh Jumat (6/6), para jurnalis yang tergabung dalam KOMPAK menyembelih dua ekor sapi dan tiga ekor kambing.
Ketua Umum KOMPAK, Budi Mulyono, menyampaikan bahwa kegiatan ini telah menjadi agenda rutin komunitas sejak tahun 2019. Menurutnya, semangat kebersamaan dan gotong royong menjadi kunci utama dalam pelaksanaan kurban tahunan ini.
“Kegiatan ini telah menjadi aktivitas rutin di setiap perayaan Hari Raya Idul Adha sejak tahun 2019,” ujar Budi di sela prosesi penyembelihan hewan kurban yang berlangsung di kawasan Tambak Medokan Ayu, Surabaya.
Proses penyembelihan hingga pembagian daging kurban turut melibatkan warga sekitar. Para anggota KOMPAK secara langsung turun tangan dalam membagikan daging kepada masyarakat yang membutuhkan, sebagai wujud nyata kepedulian sosial.
Budi menjelaskan, kegiatan ini dapat terlaksana berkat komitmen anggota KOMPAK yang secara rutin menyisihkan sebagian rezekinya untuk ditabung setiap bulan.
“Teman-teman KOMPAK kalau punya uang, menyisihkannya untuk tabungan minimal sebulan sekali. Istilahnya kita ‘ngepul’, agar saat Idul Adha bisa membeli hewan kurban,” jelasnya.
Meski tahun ini jumlah hewan kurban menurun dibanding tahun sebelumnya, Budi menegaskan hal tersebut bukan menjadi persoalan, melainkan menjadi motivasi untuk meningkatkan semangat ke depan.
“Tahun lalu kita bisa empat ekor sapi, sekarang dua ekor. Tidak apa-apa. Semoga tahun depan bisa meningkat lagi, mungkin bisa empat atau lima ekor,” ujarnya penuh harap.
Budi juga berharap semangat ibadah dan solidaritas sosial ini dapat terus dijaga oleh seluruh anggota komunitas.
“Semoga segenap anggota KOMPAK bisa istiqamah melaksanakan syariat Islam ini di Idul Adha tahun-tahun berikutnya,” pungkasnya. TOK/*